Berlibur di Kota Takengon
Udara dingin begitu menusuk tulang, padahal jam di tangan baru menunjukkan pukul sembilan malam. Walaupun demikian tak menyurutkan langkah kami untuk melihat lihat kota Takengon dari dekat di malam hari. Malam ini suasana begitu ramai, mungkin bertepatan dengan liburan cuti maulid. Orang orang memanfaatkan liburan kali ini bersama keluarga di kota ini. Kota yang berada di tengah tengah provinsi aceh ini, atau disebut dengan negeri di atas awan. Berada di atas ketinggian 1200 meter di atas permukaan laut yang di tengahnya terdapat sebuah danau. Danau itu bernama danau laut tawar atau yang lebih di kenal tawar lut. Selain danau laut tawar banyak tempat wisata lain yang bisa dikunjungi di kota ini, seperti bur telege, pantan terong, burni telong, goa sarang dan lain lain. Kami berkeliling kota, tetiba pandangan kami tertuju pada sebuah mobil caffe yang dikerumuni beberapa anak muda, aroma kopi gayo terhirup di indra penciuman kami. Kami mendekatinya dan memesan dua cangkir kopi,